Di Pesantren Wirausaha Daarul Muttaqiin (PWDM) kami terus berpikir dan bekerja keras untuk menghasilkan ide dan karya-karya baru yang bisa memakmurkan umat. Tidak hanya usaha yang bersifat Brick (fisik) seperti peternakan kambing, pertanian jamur, industri composites, Bazaar Madinah dlsb., di era teknologi ini kami juga memasuki dunia usaha yang bersifat Click (online). Integrasi antara Brick and Click ini bahkan kini sudah hampir selesai kami bangun berupa situs yang kami beri nama BursaIde.Com.
Setelah team IT kami dari lulusan terbaik perguruan tinggi teknologi terbaik di negeri ini bekerja selama tiga bulan, versi Beta dari situs ini telah bisa mulai Anda coba di www.bursaide.com . Bila seluruh fasilitas di situs ini selesai dibangun nantinya, kami harapkan situs ini akan menjadi semacam Integrated Idea Management System, dimana ide-ide terbaik anak negeri ini bisa dilahirkan dan dipertemukan dengan resources yang diperlukan untuk implementasinya.
Yang sekarang Anda sudah bisa coba adalah baru Tahap I yaitu Anda bisa melemparkan ide-ide Anda di situs ini untuk kemudian mendapatkan masukan dari berbagai pihak yang memiliki interest yang sama atau mirip dengan Anda. Atau bisa juga dimanfaatkan oleh organisasi/institusi Anda bila memerlukan ide-ide segar dari luar, Anda bisa mengundang orang lain untuk menjawab tantangan Anda.
Fasilitas kedua ini misalnya bisa digunakan oleh perusahaan yang stuck dengan internal resources-nya dan tidak bisa lagi menghasilkan terobosan-terobosan baru; maka bisa saja dia mengundang pihak luar untuk memberi ide-ide yang segar untuk terobosan barunya.
Bisa juga digunakan oleh para politikus/pejabat yang stuck dengan problem daerahnya, maka dia bisa mengundang pemikir-pemikir dari luar systemnya untuk bisa berkontribusi memakmurkan daerah tersebut.
Tahap II yang kini sedang kami kembangkan akan membawa ide-ide yang menarik ke tingkat berikutnya, yaitu diskusi dan pembahasan intensif dengan berbagai pihak yang tertarik atau terkait dengan ide yang bersangkutan – termasuk beberapa sumber pendanaan yang kini mulai bicara intensif dengan kami. Melalui diskusi inilah ide dan resources yang diperlukan untuk implementasinya dipertemukan atau dilengkapi. Keputusan go or not go - pun diharapkan bisa disimpulkan dari serangkaian diskusi intensif ini.
Tahap III yang juga sedang kami kerjakan akan merupakan tahap implementasi dari sebuah ide. Tahap ini nantinya akan menjadi semacam project management-nya dari ide-ide Anda yang diimplementasikan. Who doing what and when akan termonitor dan ter-updated melalui fasilitas yang kami bangun di stage ke III ini.
Tahap IV akan merupakan reporting dan feedback dari system ini secara keseluruhan. Nantinya insyaallah system akan menyajikan terus menerus berapa banyak ide yang telah berhasil diimplementasikan, berapa banyak tenaga kerja yang bisa diserap, asset yang dibangun dlsb.
Secara keseluruhan BursaIde.Com dikembangkan dengan teknologi web 2.0 yang sudah terintegrasi dengan jejaring sosial seperti facebook, twitter dlsb. Dengan teknologi ini berbagi ide Anda akan semudah Anda ber-facebook atau ber-twitter misalnya.
Yang sudah Anda bisa saksikan dan coba tentu masih sangat awal dari konsep BursaIde secara keseluruhan, tetapi inipun insyaAllah sudah akan mulai memberi manfaat. Ide-ide cemerlang Anda yang selama ini tersimpan rapi di benak Anda atau di catatan-catatan pribadi, kini bisa mulai dikomunikasikan dengan publik melalui situs BursaIde ini.
Bagaimana kalau ide ini dicuri orang ?. Pertama yang perlu Anda ungkapkan hanya executive summary atau ringkasannya saja, detil teknis tetap Anda pegang – mudah-mudahan ini bisa mengamankan ide Anda.
Kedua kita mau mengajak masyarakat pengguna situs ini untuk berpikir positif. Ide-ide itu murah bahkan tidak berharga bila tidak diimplementasikan, ide baru berharga dan bermanfaat bagi umat bila diimplemantasikan. Nah kalau Anda punya ide cemerlang untuk manfaat yang luas bagi umat, akan lebih baik ide itu diimplementasikan orang ketimbang ide itu terbawa mati oleh Anda tidak ter-implementasikan. Menunjukkan suatu kebaikan sama pahalanya dengan berbuat kebaikan itu sendiri, jadi siapa tahu dengan mengungkapkan ide-ide baik Anda ada pahala mengalir kelak kecatatan amal kebaikan Anda tanpa Anda sadari !.
Sebagaimana tag line-nya “Dari Mimpi Ke Visi...”, melalui situs BursaIde.Com ini kami ingin merealisasikan mimpi-mimpi terbaik dari anak bangsa ini, siapa tahu juga termasuk mimpi-mimpi Anda !, maka silahkan Anda juga mencobanya.
Subhanallah...ini namanya take action, not talk only. Semoga selalu menjadi berkah dan bermanfaat.
BalasHapusharapan sy semoga diwebsite ini dapet banyak pengetahuan dan menjadi asbab jln kebaikan..sy jg perlu banyak bertanya gimana cara mengembangkan pendidikan dikampung terutama di yayasan sy. kalo ada minta forum diskusinya?
BalasHapus